Adakan Workshop Pemberdayaan Ekonomi Masjid, LP2M IAIN Surakarta Undang Ketua Dewan Syuro Masjid Jogokaryan

SINAR- Selasa (24/7) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) IAIN Surakarta melalui Pusat Pengabdian Masyarakat mengadakan Workshop Pemberdayaan Ekonomi Masjid dengan tema Makmur Masjidnya Makmur Masyarakatnya. Bertempat di Hotel Pramesthi Kartasura acara ini mengundang pengurus masjid di wilayah Kartasura dan sekitarnya.

Kepala Pusat Pengabdian kepada Masyarakat Dr. H. Lukman Harahap, S.Ag., M.Pd. dalam sambutannya menyampaikan workshop ini dimaksudkan untuk saling bertukar pikiran dalam rangka menjadikan masjid sebagai central khususnya dalam memperkuat perekonomian umat, terlebih lagi tahun ini merupakan tahun politik, namun kita harus tetap fokus pada pemberdayaan umat, tuturnya.

Sementara itu Dr. Ismail Yahya, M.A Ketua LP2M IAIN Surakarta beliau menyampaikan perguruan tinggi mempunyai tiga tri dharma salah satunya adalah pengabdian kepada masyarakat ini merupakan ikhtiar kita mendekatkan kampus dengan masyarkat serta memberdayakan ekonomi masyarakat berbasis masjid, ujarnya. Beliau juga menambahkan bagaimana tugas kita bersama selaku pengurus masjid menjadikan masjid tidak hanya ritual ibadah melainkan juga mempunyai fungsi ekonomi yang dapat memberdayakan umat, agar umat islam tidak hanya banyak secara jumlah namun juga berdaya secara ekonomi. Semoga dengan adanya workshop ini dapat memberikan manfaat fiddini waddunya wal akhiroh, tutupnya.

Dalam workshop tersebut menghadirkan narasumber yang telah mumpuni dalam pemberdayaan masjid di Indonesia beliau adalah Drs.H. Muhammad Jazir, ASP yang merupakan Ketua Dewan Syuro Masjid Jogokaryan Yogyakarta salah satu Masjid Percontohan Tingkat Nasional oleh Kementerian Agama. Dalam paparannya beliau menyampaikan kiat-kiatnya dalam mengelola masjid mulai dari mengumpulkan data-data penduduk di sekitar masjid hingga membentuk perekonomian umat yang berbasis masjid. (Zat/ Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta