Balai Bahasa Kemendikbud Jawa Tengah Kunjungi FITK IAIN Surakarta

SINAR- Balai Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Jawa Tengah mendatangi Kampus IAIN Surakarta pada Jumat (22/12). Diwakili oleh Dwi Cahyanto, Andy Rahmadi dan Retno Hendrastuti, maksud dan tujuan kehadiran mereka selain mempererat silaturahmi juga dalam rangka inventarisasi penyelenggaraan Bahasa Indonesia bagi Penutur Asing (BIPA).

Balai Bahasa Jawa Tengah merupakan Unit Pelaksana Teknis Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan Nasional dengan wilayah kerja melingkupi seluruh Provinsi Jawa Tengah. Balai Bahasa senantiasa menjalin hubungan dengan berbagai instansi pemerintah, baik dari tingkat provinsi sampai tingkat kelurahan. Selain itu, Balai Bahasa Jawa Tengah juga menjalin kerja sama dengan instansi nonpemerintah yang bidang kerjanya tidak lepas dari kata dan bahasa dan para pekerja seni.

Salah satu program yang dimiliki Balai Bahasa adalah inventarisasi penyelenggaraan BIPA di seluruh wilayah Jawa Tengah, yang mana program tersebut dimaksudkan sebagai upaya melengkapi data ke-BIPA-an Jawa Tengah.

Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Dr. Giyoto menyambut baik adanya kunjungan ini, dengan adanya inventarisasi BIPA ini dapat mensinkronkan penyelenggaraan BIPA selama ini telah berjalan. Beliau juga berharap pendampingan dari Balai Bahasa untuk para pengampu BIPA di IAIN Surakarta. (Zat/Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta

Sumber: Fauzi Nur Bani