CDP FEBI, Mahasiswa Harus Memiliki Keahlian dan Tujuan

SINAR- Jumat (29/3), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) IAIN Surakarta menyelenggaran Career Development Programme (CDP) dengan tema Trik Jitu Memikat HRD di Era Revolusi Industri 4.0. Acara yang dikhususkan untuk calon wisudawan FEBI ini diikuti oleh 215 peserta. Bertempat di Aula Gedung Fakultas Adab dan Bahasa, acara CDP ini dipandu oleh Alvin Yahya, S.H., M.H., M.Kn., yang juga merupakan dosen FEBI. Hadir sebagai narasumber utama adalah I.P Dedy Kurniawan Cahyadi, S.E seorang Recruitment Section Head, Human Capital Group Mandiri Syariah.

Dalam paparannya Dedy mengatakan memasuki era revolusi industry 4.0 ini semua proses bisnis mengunakan digital, karena itu para mahasiswa calon wisudawan atau fresh graduate harus memiliki keahlian karena itu akan menjadi nilai tambah bagi HRD. Selain itu beliau juga menyampaikan seringkali para fresh graduate itu tidak memiliki tujuan yang jelas, hanya seperti air mengalir saja sehingga tampak kurang menarik dimata seorang HRD, karena suatu perusahaan pasti akan mencari seorang yang punya semangat tinggi dan memiliki tujuan yang jelas, mulai sekarang tentukanlah tujan atau impian kalian masing-masing”, tambahnya. Sementara itu Dekan FEBI Drs. H. Sri Walyoto, M.M., Ph.D. mengucapkan selamat atas kelulusan para mahasiswa FEBI. Beliau berharap kepada calon wisudawan FEBI setelah lulus dari IAIN Surakarta dapat mengembangkan diri sesuai passion masing-masing, karena bisa jadi apa yang dipelajari selama kuliah berbeda dengan dunia kerja yang akan kalian alami, harus pandai-pandai dalam mengeksplore diri dan mengupgrade kemampuan masing-masing”, ungkapnya.

Terakhir beliau menyampaikan harapannya agar para calon wisudawan mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan yang diinginkan, atau lebih bagus lagi berwirausaha membuka lapangan kerja untuk orang lain, dan bagi yang ingin meneruskan studinya semoga bisa diterima diperguruan yang diinginkan, tutupnya. (Zat/Humas Publikasi) #banggaIAINSurakarta