FITK IAIN Surakarta Jalin Kerjasama Dengan PAUD Insan Kamil

SINAR – Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Institut Agama Islam (IAIN) Surakarta menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pendidikan Anak usia Dini (PAUD) Insan Kamil milik Dharma Wanita Persatuan (DWP) IAIN Surakarta, Selasa (26/4). Bertempat di PAUD Insan Kamil, MoU ditandatangani langsung oleh Dekan FITK, Dr. H. Giyoto, M.Hum dan Ketua DWP, Sri Haryanti Mudofir.

Giyoto menyampaikan bahwa salah satu isi MoU adalah menjadikan PAUD Insan Kamil sebagai Labschool FITK, khususnya untuk Jurusan Pendidikan Guru Raudhotul Athfal (PGRA). Selain itu, pihak PGRA juga akan membantu dalam menyusun kurikulum, kegiatan, dan pengelolaan administrasi dan Sumber Daya Manusia (SDM). Teknisnya, ke depannya mahasiswa PGRA secara harian bergilir dipiketkan untuk membantu penyelenggaraan PAUD.

Senada dengan Giyoto, Subandji selaku Ketua Jurusan PGRA juga menyampaikan bahwa pihak PGRA akan senantiasa mensupply tenaga dan selalu mendampingin program yang ada di PAUD. Kedua belah pihak akan diuntungkan. Mahasiswa PGRA dapat langsung praktek mengajar siswa PAUD sedangkan PAUD mendapat bantuan pendampingan secara keseluruhan. “Kami belum membahas aspek-aspek dan segala strategi secara terperinci dengan pihak PAUD,” papar Subandji.

Sri Haryanti menyambut baik ajakan kerjasama ini karena beliau sangat berharap pihak FITK khususnya PGRA bisa membantu dalam penyediaan SDM yang berkualitas. “Kami mempunyai target agar PAUD Insan Kamil dapat menjadi PAUD yang unggul. PAUD yang menjadi model atau prcontohan tertentu dalam penyelenggaraan. Tentunya unggul karena berbeda, berbeda dalam hal yang positif,” tegas Giyoto. (Yin/ Humas dan Publikasi)