IAIN Surakarta Kirim KKN Internasional Untuk Dampingi Anak Indonesia di Malaysia

SINAR- Selasa (17/7) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) IAIN Surakarta beserta 32 Mahasiswa KKN Internasional IAIN Surakarta melakukan kunjungan ke Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Kota Kinabalu Sabah Malaysia. KJRI kota Kinabalu Malaysia menyambut baik kedatangan dari LP2M IAIN Surakarta yang diwakili oleh Dr. Shofwan Anwar Abdul Rauf, Lc., M.A. sebagai Sekretaris LP2M beserta  Dr. Muhammad Fahmi, M.Si. sebagai Kepala Pusat Studi Gender dan Anak beserta Tim KKN Internasional IAIN Surakarta.

Konsulat Jenderal Bidang Kementerian Luar Negeri KJRI kota kinabalu Malaysia Khrisna Djelani dalam sambutannya beliau memberikan pesan untuk selalu menjaga nama baik Indonesia di Negara Malaysia dan selalu berhati-hati di Negara orang lain. Dalam melaksanakan program KKN selalu melihat situasi dan kondisi di masing-masing tempat serta dalam ketercapaian program selalu koordinasi dengan guru pendamping. Beliau juga mengingatkan kepada para mahasiswa untuk tidak menyanyikan lagu daerah maupun lagu Indonesia serta mengibarkan bendera merah putih Indonesia di Negara Malaysia tanpa se-izin pihak pemerintah malaysia  baik di darat maupun laut

Sementara itu Dr. Shofwan Anwar Abdul Rauf, Lc., M.A., dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa KKN Internasioanal IAIN Surakarta ini merupakan KKN angkatan ke 3 yang dilaksanakan di Sabah Malaysia. Tim KKN Internasional ini juga mempunyai keahlian bidang seni kreasi yaitu memanfaatkan limbah sampah dari gabus untuk pembuatan pesawat air modelling kepada anak-anak Indonesia di Sabah Malaysia, jelasnya. Dengan adanya tim KKN Internasioal IAIN Surakarta ini diharapkan dapat membantu mencerdaskan kehidupan anak-anak Indonesia di Sabah Malaysia.

Pada kesempatan ini KKN Internasional akan ditempatkan di Community Learning Center (CLC) Sabah Malaysia. CLC sendiri merupakan sekolah yang dikhususkan untuk anak-anak Tenaga Kerja Indonesia (TKI). Mahasiswa KKN Internasional akan dibagi di 14 CLC dan 1 sekolah, yaitu CLC Inanam di Kota Kinabalu, CLC Cerdas berada di Penampang, CLC Cempaka CLC Kundangsang CLC Bhineka Tunggal Ika berada di Kundangsang, CLC St. Joseph CLC Tunas Harapan Bangsa berada di Papar, CLC Ladang Lumadan SLDB CLC Ladang Cepat CLC Mantakana Berada di Beaufort, CLC Gamben berada Berada di Sipitang, CLC pasir putih CLC Dalit CLC SLDB inandung berada di Keningau dan Sekolah Indonesi Kota Kinabalu (SIKK) Para mahasiswa sendiri direncanakan akan melaksanakan kegiatan KKN sesuai dengan jadwalnya bermula pada tanggal 17 Juli s.d 3 Agustus 2018. (Zat/ Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta

Sumber: Alditya Abdullah