IKAFEBI IAIN Surakarta adakan Workshop Kewirausahaan

SINAR- Kamis, 27 Desember 2018 – IKAFEBI (Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam) IAIN Surakarta menyelenggarakan Workshop Kewirausahaan dengan tema “Menghadapi Persaingan Bisnis di Era Industri 4.0”. Acara tersebut diawali dengan sambutan oleh Ketua IKAFEBI yaitu Bambang Sukoco S.E menyatakan bahwa masih sedikit populasi alumni FEBI yang berwirausaha, maka acara ini diadakan untuk untuk membuka cakrawala alumni FEBI bahwa selain menjadi pegawai seorang juga bisa berwirausaha untuk menambah penghasilan.

Kemudian sambutan dilanjutkan Awan Kostrad Diharto S.E, M.Ag beliau menyampaikan bahwa pola pikir manusia yang beranggapan bahwa menjadi pegawai/pekerja adalah pilihan utama dalam berkarir perlu dirubah, seharusnya prioritas dalam berkarir adalah berwirausaha kemudian menjadi pegawai/pekerja adalah pilihan kedua, karena ketika seorang memiliki bisnis/berwirausaha maka ia akan memiliki wewenang untuk berinovasi dan bisa bebas menentukan jam kerja serta tentunya bisa memiliki pendapatan yang lebih besar.

Acara selanjutnya adalah acara inti, pembicara utama pada Workshop Kewirausahaan ini adalah Aries Adenata S.Pd. yang merupakan alumni IAIN Surakarta dimana beliau merupakan owner Sari Karak. Sari Karak merupakan produk cemilan khas jawa yang berbeda dengan Karak pada umumnya, Sari Karak ini memiliki keunggulan bebas MSG dan bleng serta memiliki kemasan yang menarik. Beliau menyampaikan bahwa benar adanya bahwa lulusan IAIN Surakarta kurang berminat dalam berwirausaha dan lebih memilih menjadi pegawai/pekerja dan persentase nya mungkin 95% lebih memilih menjadi pekerja/pegawai.

Berkaitan dengan Era Industri 4.0 beliau menyampaikan bahwa pada era ini segala sesuatu bisa dipesan dengan cepat dan tanpa kita keluar rumah hanya dengan menggunakan gadget. Hal tersebut sebenarnya menjadi keuntungan bagi seorang yang baru akan membuka usahanya, tidak perlu membangun outlet kita bisa menjual barang melalui media online yang banyak tersedia.

Beliau juga menyampaikan bahwa peluang seorang untuk berwirausaha masih terbuka lebar, terutama Industri Kuliner masih perlu dikembangkan lagi dan bisa dimanfaatkan calon wirausahawan untuk berwirausaha mengingat segmen ini bisa dikembangkan dengan modal yang tidak begitu besar.

Kemudian acara tersebut dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan penyerahan kenang-kenangan dari pengurus IKAFEBI kepada Bapak Aries Adenata S.Pd. selaku pemateri, kemudian penutup. (Gie/Humas Publikasi) #banggaIAINSurakarta #suksesAPT-A