Kuliah Perdana di Universitas Kehidupan

Nur Isnaini WA 6

Nur Isnaini Wulan Agustin
Pendidikan Bahasa Inggris/ Angkatan 2013

#BanggaIAINSurakarta

Bismillahirrahmanirrahim, saatnya aku mulai pengabdianku. Itulah sebuah kata yang aku suarakan di hari petama KKN-ku. Tepatnya pada hari Kamis, 11 Agustus 2016. Hari ini, aku memulai aktivitas di tempat pengabdian yaitu di Desa Kedungsono, Bulu, Sukoharjo. Desa yang terletak tepat di bawah gunung. Keindahan alam yang langsung terpancar didepan mata ketika aku keluar dari rumah. Dengan bacaan doa diatas, aku berharap semua kegiatan dari awal sampai akhir bisa berjalan semaksimal mungkin. Oleh karenanya, di hari pertama ini aku sudah mulai berproses bersama masyarakat dengan penuh semangat. Karena aku percaya bahwa hasil tidak akan mengingkari sebuah proses.

Aku bangun pagi pukul 04. 30, yaitu ketika suara adzan subuh berkumandang jelas di telingaku. Aku bergegas bangun dan lalu pergi ke mushola dekat posko yang aku tempati ini untuk sholat berjama’ah. Setelah itu, aku bersih- bersih lingkungan sekitar rumah bersama teman- teman yang lain. Aku mendapatkan tugas untuk membersihkan rerumputan di sekitar rumah. Setelah menunjukkan pukul 06.30, aku bersiap untuk mandi. Tidak lupa sebelum memulai aktivitas kusempatkan untuk sarapan pagi. Energen panas dan mie kuah adalah makanan simple nan mengenyangkan untuk disantap. Setelah itu, aku pergi ke TK dan SD di Kebayanan Soko, Kedungsono untuk bersilaturahmi dengan semua guru dan adik- adik disana. Antusias mereka sangatlah tinggi. Itu membuat aku juga semakin bersemangat untuk berkenalan dengan mereka. Aku pulang dari sekolah tersebut sekitar pukul 09.30. Setelah itu, aku lanjutkan perjalanan ke kantor Kelurahan Desa Kedungsono yang lokasinya berdekatan dengan sekolah yang saya datangi bersama ketiga teman kelompokku. Bertemu dengan Pak Lurah dan beserta perangkat desa lainnya.  Sangat disayangkan, disana aku tidak bertemu dengan semua kepala dusun. Disana terdapat empat dusun dengan kepala dusun masing- masing. Satu per satu aku dan teman- teman mendatangi rumahnya untuk bersilaturahmi dan berbincang- bincang berkaitan dengan kegiatan yang ada disini.

Adzan dhuhur berkumandang, aku masih dalam perjalanan pulang ke posko. Sangat disayangkan, aku tidak bisa mengikuti sholat berjamaah. Sesampai di posko, aku makan pagi yang telah dibuat oleh teman- temanku yang tidak bertugas ketika aku sudah berangkat ke sekolah dan kantor kelurahan. Selesai makan, aku menyiapkan bahan makanan untuk makan siang bersama teman- teman. Siang ini, kita memilih menu sup. Sup dengan kuah yangbanyak ditambah dengan sambal dan tempe untuk lauknya. Sungguh, nikmat yang luar biasa. Sup dan tempe sangatlah cocok untuk mengobati rasa capek setelah sehari aku dan teman- teman pergi ke sekolah, kelurahan dan beberapa perangkat desa.

Waktu telah menunjukan pukul 02.30, aku dan teman- teman bergegas untuk melaksanakan rapat koordinasi pemantapan program sore yang akan kita laksanakan. Karena di sore hari, kita harus mengajar TPA, mengajar belajar pramuka, dan juga berpartisipasi dalam kegiatan lomba yang diadakan oleh karangtaruna dusun Tegalmojo. Karena di lingkungan yang kami tinggali (Nanggulan) belum ada karangtaruna yang aktif. Aku mendapatkan tugas untuk mengajar pramuka.

Pada pukul 04.00, aku pergi kerumah siswa yang akan mengikuti kemah se-kecamatan Bulu. Kebetulan kemah tersebut diadakan di kelurahan kami mengabdi, yaitu kelurahan Kedungsono, Bulu. Aku beserta adik- adik belajar mengenai hal- hal yang berkenaan dengan kepramukaan, yaitu baris berbaris, pengetahuan umum tentang pramuka, lagu wajib dan lain sebagainya. Tak lupa, aku dan teman- teman juga melihat pertujukan “jaran kepang” yang akan disajikan oleh adik- adik dalam api unggun perkemahan. Aku tak menyangka, mereka menari dengan sangat luwes. Mereka hafal dengan semua gerakannya dan sangat kompak.

Adzan Maghrib berkumandang, aku dan teman- teman pergi ke masjid untuk sholat berjamaah di masjid. Setelah itu, aku kembali ke posko untuk bertadarus Al-Qur’an sebentar, kemudian dilanjutkan untuk makan malam. Karena pada pukul 07.30 kita harus bersiap- siap untuk mengikuti rapat pertemuan rutin RT 03 RW 02 dusun Nanggulan, Soko. Disana, aku dan teman- teman mengucapkan salam perkenalan kepada seluruh warga karena selama satu bulan kedepan aku dan teman- teman menjadi bagian dusun Nanggulan, Soko. Alhamdulillah, kami diterima dengan baik oleh masyarakat. Mereka sangat welcome dengan kedatangan kami. Sebelum pulang, kami membantu ibu RT untuk membereskan sajian- sajian.

Setalah itu aku dan teman- teman kembali ke posko untuk mengadakan rapat evaluasi. Kita melakukan evaluasi atas kegiatan yang kita lakukan di hari pertama ini. Rapat evaluasi berakhir pada pukul 10.30. Kemudian, aku melanjutkan untuk membuat field note kegiatanku hari ini. Setelah selesai, aku bersiap untuk tidur. Kupanjatkan do’a semoga kegiatan sterusnya berjalan dengan baik sesuai dengan apa yang kampus almamaterku inginkan dan masyarakat harapkan. Alhamdulillah wa syukurillah, semua kegiatan perdanaku hari ini di universitas kehidupan yang sebenarnya berjalan dengan lancar dan sukses.