Mahasiswa Luar Negeri Semakin Bertambah, IAIN Surakarta Siapkan Aturan Menyoal Keimigrasian Mahasiswa

SINAR- IAIN Surakarta semakin dikenal dikancah internasional, terbukti semakin bertambahnya mahasiswa asing yang menjadikan IAIN Surakarta sebagai tempat belajar. Menyoal hal ini IAIN Surakarta terus berupaya memberikan layanan yang optimal. Terkait ijin tinggal dan keimigrasian IAIN Surakarta selalu berupaya membantu perijinan bekerjasama dengan Kantor Imigrasi Kelas I Surakarta.

Kali ini narasumber Cun Sudiharto, Amd.Im juga didatangkan ke IAIN Surakarta untuk memberikan sosialisasi UU no.6 Tahun 2011 tentang keimigrasian. Upaya ini dilakukan sebagai pengetahuan kepada seluruh civitas akademika IAIN Surakarta bahwa IAIN Surakarta sudah siap bertarung dengan Perguruan Tinggi lainnya.

Rektor IAIN Surakarta, Dr. H. Mudofir, M.Pd juga menyampaikan bahwa kesiapan ini harus ditunjukkan dengan upaya-upaya menyelesaikan aturan-aturan tentang keimigrasian. “Bukan hanya dari Thailand, tahun 2018 kita harus siap menerima mahasiswa dari Filipina, Singapura dan negara ASEAN lainnya”, ucapnya.

IAIN Surakarta Internasional Office (ISIO) juga dihimbau untuk bekerja lebih keras untuk mengembangkan kerjasama dengan negara asing lainnya. “Karena yang berkaitan dengan pendidikan dan keamanan para mahasiswa asing adalah tanggung jawab kita semua”, pesan Rektor.

Setalah seremonial acara, Cun Sudiharto langsung memberikan sosialisasi berkaitan dengan UU no.6 Tahun 2011 tentang keimigrasian. Cun Sudiharto datang mewakili Adi Purwanto, M.H (KASI WASDAKIM Kantor Imigrasi Kelas I Surakarta) karena berhalangan hadir. Cun menyampaikan materi dengan komunikatif. Para peserta yang kebanyakan mahasiswa asing dan para Kepala Sub Bagian kemahasiswaan secara spontan pula meminta untuk menjelaskan tentang administrasi pelayanan mahasiswa asing. (Gie/Humas dan Publikasi) #BanggaIAINSurakarta