Mengenal UIN RM Said Lebih Dalam, MAN 1 Semarang Kunjungi UIN RM Said

SINAR- Selasa (16/11) UIN Raden Mas Said menyambut kunjungan siswa dan guru dari MAN 1 Semarang. Kunjungan yang diikuti oleh sekitar 60 siswa ini bertujuan untuk mengenal lebih jauh profil UIN Raden Mas Said Surakarta sebagai salah satu tujuan studi lanjut selepas para siswa menyelesaikan jenjang madrasah aliyah.

Dalam kunjungan ini, H. Pudji Rahardjo Rudi Hartono,AKS selaku kepala bagian akademik dan kemahasiswaan menyambut sekaligus memaparkan profil kampus terkait dosen, mahasiswa, jurusan, dan aktivitas akademik serta non akademik di lingkungan kampus. Beliau berharap kunjungan ini dapat mempererat tali silaturahim serta memberi wawasan lebih jauh mengenai UIN Raden Mas Said.

Sementara itu, MAN 1 Semarang diwakili oleh H.Shobirin,M.Pd.I menyampaikan ucapan terima kasih atas penyambutan dari UIN Raden Mas Said. “Siswa dalam kunjungan ini terdiri dari jurusan keagamaan dan beberapa dari jurusan IPS, dan tertarik untuk melanjutkan kuliah di UIN Raden Mas Said,” ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, H. Pudji Rahardjo Rudi Hartono, AKS juga memaparkan berbagai beasiswa yang ada di lingkungan kampus serta prosedur pengajuannya. Beliau juga memotivasi seluruh siswa untuk terus belajar dan berprestasi untuk mempersiapkan jenjang perguruan tinggi secara lebih optimal. (Nughy/ Humas Publikasi)