Persiapan Alih Status, IAIN Surakarta Gencar Sosialisasi Ke MAN

SINAR- Alih status IAIN Surakarta meuju UIN Raden Mas Said menjadi bukti bahwa IAIN Surakarta terus bertumbuh dan menjadikan dirinya sebagai daya tarik tersendiri bagi calon mahasiswa. Kunjungan sosialisasi kali ini menuju wilayah Demak dan Jepara, Kamis-Jumat (26-27/11).

Dari perolehan data, kota Demak dan Jepara menyumbangkan mahasiswa yang lumayan banyak dan secara statistik mahasiswa asal Demak dan Jepara punya potensi akademik yang baik. Untuk itu lawatan kali ini menuju MAN Demak dan MA Walisongo Jepara.

Demikian juga MAN Demak yang mempunyai kelas unggulan juga berharap dapat bekerjasama untuk studi lanjut siswa-siswinya. Seperti gayung bersambut, MAN Demak menyambut baik kedatangan tim subbag Humas Publikasi IAIN Surakarta yang menawarkan prodi-prodi baru ketika launching alih status menjadi UIN Raden Mas Said Surakarta nantinya.

Pak Huda, Guru MAN Demak mengatakan bahwa tidak hanya saat melanjutkan studi tetapi juga berharap diundang dalam event lomba atau kejuaraan yang diadakan IAIN Surakarta. “Event kejuaraan apapun yang diadakan oleh IAIN Surakarta kami siap untuk ikut serta”, tuturnya.

Sedangkan di MA Walisongo bertemu dengan Pak Mukhlisin yang juga menyambut baik kedatangan dati tim subabag Humas Publikasi. Kabar alih status IAIN Surakarta ini nampaknya juga sudah sampai kepada beliau hingga beliau secara pribadi berencana untuk mendaftarkan anaknya di UIN Raden Mas Said nantinya.

Dari lawatan ke kota Demak dan Jepara, semua mendukung alih status IAIN Surakarta menuju UIN Raden Mas Said Surakarta dan akan mensupport secara kualitas dan kuantitas Penerimaan Mahasiswa Baru nantinya. (Gie/Humas Publikasi)