Rapat Kerja Program dan Anggaran Kemahasiswaan Ormawa IAIN Surakarta

SINAR- Bukan rahasia lagi jika anggaran Organisasi Mahasiswa (Ormawa) IAIN Surakarta adalah tertinggi dari seluruh Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) di Indonesia. Dengan tingginya anggaran kegiatan ormawa di IAIN Surakarta maka tuntutan tinggi untuk penyelenggaraan kegiatan mahasiswa yang berkualitas juga dihadapkan kepada seluruh ormawa. Untuk itulah rapat kerja bersama seluruh ormawa yang ada di IAIN Surakarta menjadi wajib untuk dilakukan.

Selasa (25/2) sempat hadir Prof. Dr.H. Mudofir, S.Ag., M.Pd. Kehadiran beliau dimaksudkan untuk memantau secara langsung bagaimana mahasiswa dapat tumbuh dan berkembang diinstitusi yang ia pimpin. Dalam kehadirannya yang hanya sekejab karena berbagai kesibukan beliau berpesan bahwa kegiatan yang bermutu adalah tuntutan bagi institusi kita dan ormawa adalah produsen mahasiswa yang berprestasi”, tuturnya. Rektor menambahkan bahwa secara historis kita sangat dekat dengan situs sejarah kerajaan Mataram sehingga semangat heroik ini harus menjadi modal untuk selalu berprestasi”, pungkasnya

Sedangkan Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. H. Syamsul bakri, M.Ag lebih rinci memberikan rambu-rambu kepada mahasiswa dalam penyelenggaraan kegiatan. Dalam raker ini kalian harus sudah final dalam merencanakan program kerja selama setahun ke depan”, ucapnya. Dengan perencanaan yang baik sejak awal maka kegiatan yang bermutu akan dapat dijalankan”, imbuhnya. Untuk itulah kehadiran pembina UKM dalam Raker ini adalah wajib untuk mengawal hal tersebut. Pembina juga dituntut untuk membina UKM mulai dari hal yang terkecil seperti penulisan surat karena tata surat ini menyangkut wajah lembaga apalagi jika surat itu ditijukan untuk orang diluar institusi kita.

Rapat Kerja bersama seluruh Ormawa dan pembina ormawa di IAIN Surakarta dihadiri oleh seluruh ormawa tanpa terkecuali. Rektor dan jajarannya berharap agar institusi kita sebagai pengguna anggaran negara dapat mempertanggungjawakan penggunaannya kepada rakyat dan negara. Untuk itulah pengawasan perlu dilakukan oleh internal IAIN Surakarta. Selain itu juga merupakan suatu kewajiban bagi IAIN Surakarta untuk dapat mengembangkan potensi yang ada di mahasiswanya. (Gie/Humas Publikasi)