Sembilan Kampus Ternama Ikuti Friendly Match 2019 di IAIN Surakarta

SINAR- UKM Olah Raga IAIN Surakarta kembali membuat gebrakan baru dalam kompetisi olah raga di tingkat mahasiswa. Ajang turnamen tersebut kali pertama digelar dengan tajuk “Friendly Match 2019″. Pertama kali digelar, Frindly Match 2019″ terlihat sangat memuaskan. Bisa jadi kegiatan rutin tiap tahun nantinya”, ungkap Ilham.

Ilham Muzaki juga mengatakan bahwa peserta kompetisi bukan hanya berasal dari PTAIN saja, melainkan juga ikutsertanya dari PTN dan PTS seperti delapan kampus ternama lain yakni IAIN Kudus, UIN WALISONGO Semarang, UMS Surakarta, UTP Surakarta, UNISRI Surakarta, POLITEKNIK INDONUSA Surakarta, dan UNS Surakarta.

Pelaksanaan Friendly Match kali ini dilaksanakan pada hari Sabtu 23 Februari 2019. Tujuan adanya ajang ini guna mempererat tali silaturahmi dalam sportifitas keolahragaan dan juga persiapan event-event ternama untuk mewakili atas nama IAIN Surakarta. “ajang ini mengangkat tema Think Creatively, Action Sportivel, Do It Solidarity” ujar Ilham Muzaki selaku ketua Umum UKM Olahraga. (Gie/Humas Publikasi) #banggaIAINSurakarta

Sumber: UKM Olah Raga IAIN Surakarta