Sudah Saatnya Ekonomi Syariah Menjadi Bagian Dari Gaya Hidup

SINAR- UIN Raden Mas Said Surakarta selama empat hari ini, (03-07/10) akan menjadi tempat perhelatan akbar Musyawarah Nasional dan Jambore Ekonomi Syariah Nasional yang Ke-3. Diikuti oleh 58 PTKIN seluruh Indonesia, Forum Mahasiswa Ekonomi dan Bisnis Islam kali ini mengangkat tema ” Manifestasi Mahasiswa dalam Membentuk Generasi Unggul yang Kreatif dan Berprestasi”.

Prof. Dr. KH. Syamsul Bakri, M.Ag, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN RM Said saat membuka acara mengatakan bahwa geliat ekonomi syariah sudah jamak dikenal oleh masyarakat. Mulai dari Bank Syariah, Hotel Syariah, Resto Syariah, dan lain sebagainya yang sudah akrab dengan penyebutan embel-embel syariah”, ucapnya. Artinya sekarang sudah menjadi moment yang tepat untuk menjadikan Ekonomi Syariah sebagai bagian dari gaya hidup”, imbuhnya. Lebih ditekankan lagi, mahasiswa sebagai seorang intelektual muslim juga harus turut mengawal perubahan ekonomi ini dengan persiapan akademis dan skill yang bersaya saing.

Hadir pula para pembicara Webinar Nasional yang konsen pada bidangnya masing-masing, juga Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka. Pria yang akrab denga sapaan Mas Wali ini bukan hanya seorang politikus berdedikasi, melainkan juga seorang pengusaha muda yang meniti bisnisnya dari nol. Sangat pantas jika beliau menjadi figur teladan bagi para milenial. Selamat Musyawarah Nasional dan Jambore Ekonomi Syariah Nasional yang Ke-3, Jadikan Ekonomi Syariah Sebagai Gaya Hidup. (Nughy/ Humas Publikasi)