Tim Biro Kepegawaian Kemenag RI Wawancara Tim Asesor dan Asese IAIN Surakarta Sebagai Bentuk Penjaminan Mutu Asesmen

SINAR- Jumat (8/6) merupakan hari kedua tes asesmen 53 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan IAIN Surakarta. Pada hari ini para asese (peserta asesmen) melanjutkan serangkaian tes yang diawali dengan tes kompetensi komputer yang bertempat di Gedung Laboratorium IAIN Surakarta kemudian dilanjutkan dengan tes wawancara yang berlokasi di Gedung Pascasarjana Lantai 4.

Kasubbag Asesmen Kementerian Agama (Kemenag) Repubik Indinesia (RI) Syahrudin, S Ip MM menyampaikan Wawancara dengan Tim Biro Kepegawaian Kementeian Agama Republik Indonesia sebagai buntuk penjaminan mutu dari asesmen yang telah dilalui, ini merupakan salah satu kontrol monitoring dan evaluasi, sebagai masukan pada Kemenag agar asesmen yang akan datang bisa mendapatkan komposisi yang lebih sempurna, sesuai dengan dinamika yang ada, ujarnya.

Wawancara dengan tim asesor sendiri dimaksudkan untuk menggali lebih jauh pengalaman-pengalaman para asesor, metode-metode apa yang mereka gunakan sehingga bisa dapat  menjadikan masukan untuk asesmen di lingkungan kemenag nanti. sedangkan wawancara dengan salah seorang asese dimaksudkan untuk memberikan testimoni selama pelaksanaan tes asesmen ini berlangsung, tambahnya.

Aditya Nanda Priyatama, M.Si, asesor dari LPPM Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mengungkapkan pada pada dasarnya  Metode atau alat ukur kami gunakan dalam asesmen dengan standar yang ditetapkan kemenag itu sama yaitu mengukur kemampuan mengukur kompetensi asese, cuma passing gradenya saja yang berbeda, namun secara keseluruhan metodenya sama dengan yang kita lakukan selama ini ungkap Adit.

Sementara itu Plt. Kepala Biro Administrasi Umum, Akademik, Dan Kemahasiswaan Dra. Hj. Arina Hasbana, M.M menyampaikan pentingnya asesmen yang dilakukan secara berkala, karena dengan asesmen ini kita mengetahui tolak ukur kompetensi, potensi dan perkembangan masing-masing asese. (Zat/Humas Publikasi) #BanggaIAINSurakarta