UKM LPM Dinamika menggelar bedah buku “ Rahayu Nir Sambikala” dengan gerakan literasi dosen IAIN Surakarta berkolaborasi dengan Dema FEBI, HMPS MBS dan LP2M

SINAR- Senin, (25/08) Lembaga Penelitian Mahasiswa Unit Kegiatan Mahasiswa ( UKM LPM Dinamika) Institut Agama Islam Negeri ( IAIN SKA) Surakarta menggelar acara bedah buku offline dan online berjudul “ Rahayu Nir Sambikala” proker ini dinaungi oleh bidang penelitian dan pengembangan UKM LPM Dinamika. (LITBANG). Acara diskusi bedah buku dihadiri secara online dengan google meet maupun offline ditempatkan di Joglo Iain Surakarta.  Acara dimulai pembukaan Laila Nur dan Agung selaku MC, Ahmad Zuhdy Alkhariri selaku Qiroa’tul Qur’an lalu dilanjutkan Aji saputro selaku Moderator.

Dalam acara tersebut dibedah oleh Azzah Nilawaty, M.A, M. Zainal Anwar, M. Si, Abraham Zakky Zulhazmi, M.A. Hum selaku Pemateri dan penulis buku. Di acara tersebut M. Zainal Anwar telah memberikan motivasi dengan memamerkan beberapa buku. Beliau mengatakan “ Kalau dosen saja bisa menulis buku disaat-saat seperti mahasiswa seharusnya lebih bisa “. Hal ini membuktikan bahwa dosen saja bisa menghasilkan sebuah karya buku.

Penyampaian materi tiga pembicara telah usai, dilanjutkan sesi tanya jawab dan perwakilan dari peserta untuk mengacungkan tangan dan dengan cara mengetik dikolom komentar google meet. Cukup mengangumkan, beberapa peserta bahkan merasa gembira atas ketiga pemateri. Acara ditutup dengan pemberian sedikit bingkisan dan peserta yg bertanya dihadiahi satu buku. Demikian acara bedah buku berjalan dengan lancar. Semoga bisa memberikan dampak positif dan bermanfa’at bagi kita semua. (Gus/ Humas Publikasi)

Sumber : Alkhariri/kominfo/Dnmk2020