Congratulations, 1st Best Paper Kategori Pembangunan Ekonomi Masjid Diraih Tim LKTI Fresh Dalam Lomba Temu Ilmiah Nasional (Temilnas) 2020

SINAR- Delegasi FRESH FEBI IAIN Surakarta sabet juara 1 Best Paper sub tema Ekonomi Pembangunan masjid dalam ajang Temu Ilmiah Nasional XIX yang diselenggarakan di Universitas Negeri Padang yang diikuti oleh Kelompok Studi Ekonomi Islam seluruh Indonesia. Kegiatan Temu Ilmiah Nasional tersebut berlangsung dari tanggal 24 sampai dengan 29 Agustus 2020 yang dilaksanakan secara Daring.

Delegasi juara best paper ini beranggotakan mahasiswa FEBI dari berbagai prodi, yaitu:

1. Wahyu Aji Pamungkas  (Akuntansi Syariah)
2. Dini Ismi Dewanti J  (Manajemen Bisnis Syariah)
3. Bayu Anang Budiarso (Manajemen Bisnis Syariah)

Untuk meraih juara ini bukanlah perkara mudah, namun melalui proses yang cukup panjang berupa seleksi terbuka diantara ribuan mahasiswa FEBI IAIN Surakarta. Tim LKTI ini merupakan gabungan dari mahasiswa lintas prodi yang berjuang mempresentasikan hasil tulisan papernya dan lolos finalis 16 besar. Setelah melalui tanya jawab dengan dewan juri dari berbagai kampus nasional ternama, akhirnya melaju ke babak final dan sukses menyabet juara 1st best paper dalam lomba karya tulis ilmiah.

Paper ini mengangkat judul “E-Queper: Elektronik Mosque Preneur”. Menurut pembina FRESH bahwa LSO FRESH sebagai lembaga studi ekonomi Islam sudah fokus dari awal mensupport mahasiswa untuk berprestasi, selain prestasi di kelas masing-masing saat kuliah, juga harus berprestasi di tingkat nasional, salah satunya adalah event temilnas ini. kedepan event lomba serupa di temilnas ini menjadi event rutin di fakultas, sehingga bisa lebih banyak tim mahasiswa yang ikut lomba nasional. (Gus/ Humas Publikasi)

Sumber: Humas Fresh