Rektor: Jadikan Momentum Pelantikan Pengurus Baru SPECTA Sebagai Motivasi Untuk Terus Berprestasi

foto pentikan specta 2016-edSINAR-Kamis (12/5), Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) pecinta alam Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Surakarta SPECTA melantik pengurus baru untuk periode kepengurusan 2016-2017.

Pengambilan sumpah dan janji untuk pengurus baru UKM SPECTA dalam pelantikan tersebut dipimpin secara langsung oleh Rektor IAIN Surakarta Dr. Mudofir, dan di sah kan melalui Keputusan Rektor Nomor 227 Tahun 2016.

Dalam sambutannya Rektor memberi apresiasi kepada anggota UKM SPECTA yang telah meraih prestasi dalam ajang IPPBMM VI di Tulungagung dengan meraih satu medali emas dan satu medali perunggu dari cabang panjat dinding kategori speed putri dan lead putra.

Dengan adanya pelantikan pengurus baru ini Rektor berharap menjadi momentum bagi SPECTA untuk terus mempertahankan mutu dan prestasi yang telah diraih, tidak hanya di lingkup regional saja melainkan dapat berprestasi di tingkat nasional.

Sementara itu Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Dr. Syamsul Bakri  mengatakan bahwa UKM SPECTA adalah satu dari banyak UKM yang dimiliki IAIN Surakarta yang telah banyak memberikan kontribusi yang nyata untuk almamater, hal ini diwujudkan dengan selalu siapnya SPECTA ini untuk mengirimkan anggota-anggota terbaiknya dalam setiap event yang diikuti IAIN Surakarta.

Selain berbicara dalam hal prestasi, dalam ceremonial  pelantikan pengurus baru tersebut pembina UKM SPECTA, Tato Priyo Sulistiyono berpesan pada seluruh sejawat SPECTA berkaitan dengan tiga hal yang menjadi sasaran utama perbaikan organisasi, yaitu: manajeman organisasi, manajeman sdm, dan manajemen alat. Ketiga faktor tersebut harus benar-benar diperhatikan mengingat akan menjadi tidak berartinya sebuah prestasi yang diraih manakala organisasi yang dibanggakan ini tidak berjalan dengan baik dan sehat, tegasya. (Gus/Humas Publikasi)